Is a blog that discusses website design and also shares some interesting tutorials for everyone. Make free templates and premium templates for all.
Mata Pendidikan

5 Tips Sukses Lolos Seleksi Mandiri PTN

 

Ada banyak jalur seleksi calon mahasiswa untuk bisa diterima di kampus impian. Selain SNMPTN dan SBMPTN, kalian juga bisa mendaftar ke kampus impian melalui jalur mandiri. Jalur mandiri adalah jalur seleksi yang diselenggarakan oleh PTN secara mandiri dan independen bagi calon mahasiswa baru.

Seleksi mandiri sendiri memiliki banyak macam, tergantung kebijakan masing-masing PTN. Diantaranya yaitu melalui: 1) Skor UTBK; 2) Seleksi nilai rapor/ujian nasional (UN); 3) Ujian tulis; 4) Pencampuran antara skor UTBK dan ujian tulis.

Nah, jadi penting banget kan untuk mempersiapkan seleksi jalur mandiri dengan matang? Lalu, bagaimana sih tips agar lolos seleksi mandiri PTN impian? Simak ulasan di bawah, ya!

Kiat Sukses Lolos Seleksi Mandiri PTN

1. Memaksimalkan Skor UTBK dengan Belajar Materi SBMPTN

Karena di beberapa kampus skor UTBK menjadi syarat dalam seleksi mandiri, jadi jangan meremehkan hasil UTBK ya! Dengan memaksimalkan skor UTBK, kalian jadi punya bekal untuk seleksi mandiri jika tidak berhasil lolos di SBMPTN

Kira-kira kampus mana saja yang menggunakan skor UTBK sebagai syarat seleksi mandiri?

1. Universitas Indonesia

2. Universitas Gadjah Mada

3. Universitas Padjajaran 

4. Institut Pertanian Bogor

5. Institut Teknologi Sepuluh Nopember

6. Insitut Teknologi Bandung

2. Kenali Potensi dan Kompetensi Diri

Apa sih potensi itu? Potensi adalah kemampuan yang mempunyai kemungkinan untuk dikembangkan. Sedangkan kompetensi adalah kecakapan, menetahui, berwenang, dan berkuasa memutuskan/menetukan atas sesuatu.

Jadi, dengan tahu potensi dan kompetensi diri, kalian akan lebih mudah menentukan jurusan dan universitas yang sekiranya cocok dengan kalian. Contoh, jika kalian punya potensi dan kompetensi di bidang SAINTEK, maka sebaiknya kalian memilih jurusan-jurusan terkait, seperti teknik atau kedokteran. Begitupun sebaliknya jika kalian memiliki potensi dan kompetensi di bidang SOSHUM.

3. Menentukan Jurusan / Universitas dengan Peluang Tinggi

Kalian bisa memilih jurusan yang memiliki peminat sedikit, namun menyediakan kuota yang cukup banyak. Eits, tapi ingat, tetap sesuaikan dengan potensi dan kompetensi kalian ya!

Untuk informasi ini, kalian bisa mencarinya di internet/bertanya pada kakak senior yang sudah masuk di universitas/jurusan impianmu. Kalian bisa bertanya mengenai peluang, passing grade jurusan, prospek jurusan, kondisi kampus, atau biaya pendidikan.

4. Update Informasi

Karena pelaksanaan seleksi mandiri ditentukan oleh kebijakan masing-masing kampus, kalian harus selalu update ya! Jangan lelah untuk selalu mengunjungi website kampus impianmu dan melihat informasi seputar seleksi mandiri seperti jadwal pelaksanaan, biaya pendaftaran, dan syarat pendaftaran.

5. Rajin Konsultasi dan Berdoa

Kalian bisa melakukan konsultasi ke orang-orang yang ahli/kalian percaya, seperti guru BK atau orang tua. Selain itu, di setiap usaha jangan lupa untuk terus berdoa. Mintalah doa dan restu pada orang tua agar diberikan kemudahan dalam proses seleksi menuju kampus impian. Dengan demikian, usahamu akan diberikan kemudahan oleh Tuhan, Aamiin.

Jangan patah semangat, ingatlah jika di setiap keinginan pasti ada jalan. Semangat, pejuang!

Posting Komentar